Saat Teduh
Hari Ke-1
Senin, 07 Januari 2013
Yesaya 48-49
1.       Bagaimanakah masa depan yang baru yang Tuhan janjikan?
2.       Bagaimanakah caranya mengalami kebahagiaan dan damai sejahtera?
3.       Bagian apakah yang kita terima sebagai hamba Tuhan? Apakah tugas dan tanggung jawab kita?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 20-22)

Hari Ke-2
Selasa, 08 Januari 2013
Yesaya 50-51
1.       Mengapa Tuhan tidak menjawab seruan kita?
2.       Bagaimanakah caranya supaya terus mempertajam pendengaran untuk mendengar suara Tuhan?
3.       Renungkanlah Yesaya 51. Betapa Tuhan adalah Allah Penghibur yang setia. Apakah Anda membutuhkan penghiburan dari Tuhan? Datanglah kepada Dia.
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 23-26)

Hari Ke-3
Rabu, 09 Januari 2013
Yesaya 52-53
1.       Bagaimanakah caranya Sion dapat diselamatkan?
2.       Apakah dampak keberhasilan dari seorang hamba Tuhan?
3.       Bagaimanakah cara hidup seorang hamba Tuhan yang ditulis dalam Yesaya 53?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 27-29)

Hari Ke-4
Kamis, 10 Januari 2013
Yesaya 54-55
1.       Sebutkanlah janji Tuhan atas wadah ini dalam Yesaya 54:2-3? Apakah maksudnya?
2.       Apakah Anda sudah bergerak dalam visi Yesaya 54:2-3? Apakah Anda sudah bergabung dalam komunitas kasih (COOL)?
3.       Bagaimanakah perbedaan rancangan Tuhan dengan rancangan manusia?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 30-32)

Hari Ke-5
Jumat, 11 Januari 2013
Yesaya 56-67
1.       Apakah kerinduan Tuhan tentang rumah doa?
2.       Bagaimanakah ciri-ciri pemimpin-pemimpin yang fasik?
3.       Apakah ciri-ciri dosa penyembahan berhala yang disebut sebagai perzinahan?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 33-36)

Hari Ke-6
Sabtu, 12 Januari 2013
Yesaya 58-59
1.       Sebutkan ciri-ciri berpuasa yang tidak berkenan di hadapan Tuhan?
2.       Sebutkan ciri-ciri berpuasa yang berkenan di hadapan Tuhan?
3.       Apakah alasannya doa seringkali tidak dijawab Tuhan dan kita tidak menerima pertolongan dari Tuhan?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 37-39)

Hari Ke-7
Minggu, 13 Januari 2013
Yesaya 60-61
1.       Renungkanlah apa yang akan terjadi dalam hidup kita jika kita bangkit menjadi terang?
2.       Apakah tugas dan peran kita ketika kita menerima pengurapan Roh Kudus?
3.       Berkat apakah yang kita terima jika kita menerima pengurapan Tuhan?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : Kejadian 40-42)

Tidak ada komentar:

Translate