SHARING SUPPLEMENT
MEI#1 2013


LEVEL BARU DALAM MENGASIHI

“Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya.” ~ Yohanes 15:13


            Mengasihi adalah satu tindakan universal yang dilakukan oleh setiap manusia sebagai sebuah ungkapan kasih terhadap seseorang atau sesuatu. Orangtua mengasihi anak-anaknya demikian juga sebaliknya anak-anak mengasihi orangtua; suami mengasihi isteri, isteri pun mengasihi suami. Ungkapan kasih dinyatakan melalui tindakan nyata. Kita seringkali menyatakan kasih dengan memberikan perhatian, perlindungan, memberikan bantuan maupun hadiah dan lain sebagainya. Itulah yang umum kita lakukan. Tuntunan TUHAN buat kita yang disampaikan melalui Gemba Sidang / Pembina sangat luar biasa.

“Demikianlah kita ketahui kasih KRISTUS, yaitu bahwa Ia telah menyerahkan nyawa-Nya untuk kita; jadi kitapun wajib menyerahkan nyawa kita untuk saudara-saudara kita.” ~ 1 Yohanes 3:16

Melalui tuntunan TUHAN ini, kita sedang dibawa naik kedalam level yang baru dalam mengasihi, dimana ungkapan kasih yang kita nyatakan bukan sekedar memberikan perhatian atau hadiah, melainkan bahkan rela menyerahkan nyawa kita untuk saudara-saudara kita.

            Bukti bahwa KRISTUS YESUS mengasihi kita adalah DIA menyerahkan Nyawa-Nya untuk menebus dosa-dosa kita. Dan salah satu respon kita terhadap kasih KRISTUS yang telah kita terima adalah menyerahkan nyawa kita buat saudara-saudara kita. Menyerahkan nyawa untuk saudara-saudara tentunya bukanlah “mati konyol” (menyia-nyiakan hidup kita) untuk mereka. Bagaimanakah cara kita menyerahkan nyawa untuk saudara-saudara kita?


1.     Rela Menderita untuk Melayani TUHAN dan Jiwa-Jiwa.

            Rasul Paulus adalah teladan orang yang menyerahkan hidup untuk melayani TUHAN dan jiwa-jiwa. Kalau kita merenungkan dan mempelajari hidup Rasul Paulus, kita akan mendapati bahwa Rasul Paulus tidak mengambil keuntungan pribadi dari pelayanan serta pemberitaan Injil yang dilakukannya. Namun demikian Rasul Paulus rela menderita, menanggung penderitaan akibat pelayanan serta pemberitaan Injil yang kita lakukan.

“Apakah mereka pelayan KRISTUS? --aku berkata seperti orang gila--aku lebih lagi! Aku lebih banyak berjerih lelah; lebih sering di dalam penjara; didera di luar batas; kerap kali dalam bahaya maut. Lima kali aku disesah orang Yahudi, setiap kali empat puluh kurang satu pukulan, tiga kali aku didera, satu kali aku dilempari dengan batu, tiga kali mengalami karam kapal, sehari semalam aku terkatung-katung di tengah laut.
Dalam perjalananku aku sering diancam bahaya banjir dan bahaya penyamun, bahaya dari pihak orang-orang Yahudi dan dari pihak orang-orang bukan Yahudi; bahaya di kota, bahaya di padang gurun, bahaya di tengah laut, dan bahaya dari pihak saudara-saudara palsu.
Aku banyak berjerih lelah dan bekerja berat; kerap kali aku tidak tidur; aku lapar dan dahaga; kerap kali aku berpuasa, kedinginan dan tanpa pakaian, dan, dengan tidak menyebut banyak hal lain lagi, urusanku sehari-hari, yaitu untuk memelihara semua jemaat-jemaat.” (2 Korintus 11:23-28)

Mungkin dalam pelayanan dan pemberitaan Injil, kita tidak mengalami seberat yang Rasul Paulus alami. Yang menjadi bahan perenungan kita bukanlah persoalan berat atau ringannya, melainkan kerelaan hati kita dalam ikut menderita sebagai prajurit TUHAN dalam melayani dan memberitakan Injil (2 Tim 2:3).


Diskusi
Ajaklah anggota COOL untuk merenungkan, adakah mereka memiliki hati yang rela untuk melayani TUHAN dan jiwa-jiwa? Motivasi dan doakan mereka.


2.     Berani Menyerahkan Hidup untuk Memberitakan Injil.

            Dalam terjemahan lain, Alkitab menyatakan bahwa menyerahkan nyawa memiliki pengertian yang sama dengan menyerahkan hidup/kehidupan kita. Artinya segala aspek kehidupan kita berani kita serahkan untuk pemberitaan Injil. Apa saja yang dapat kita serahkan dari hidp kita bagi pemberitaan Injil?

a.       Waktu kita.
b.      Tenaga kita.
c.       Harta kita.

Pertanyaannya: seberapa banyak waktu, tenaga dan harta kita yang kita serahkan kepada TUHAN bagi pemberitaan Injil?

“Saudara-saudara, kami hendak memberitahukan kepada kamu tentang kasih karunia yang dianugerahkan kepada jemaat-jemaat di Makedonia.
Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan.
Aku bersaksi, bahwa mereka telah memberikan menurut kemampuan mereka, bahkan melampaui kemampuan mereka.
Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kepada kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian dalam pelayanan kepada orang-orang kudus.
Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang kami harapkan. Mereka memberikan diri mereka, pertama-tama kepada ALLAH, kemudian oleh karena kehendak ALLAH juga kepada kami.” (2 Korintus 8:1-5).

Kasih KRISTUS yang telah kita terima dan kita alami pasti mendorong kita untuk berani menyerahkan hidup untuk memberitakan Injil. (DL/2013)





Proyek Ketaatan
Jangan lupa untuk mencanangkan Prayer March (Doa Keliling) di bulan Mei ini bersama anggota COOL yang lain.  Waktu melaksanakan, mintalah pada TUHAN untuk membuka mata kita dan memberi hikmat, bagaimana kita dapat menjangkau jiwa-jiwa di daerah-daerah yang kita doakan, bagaimana kita dapat menyatakan kasih KRISTUS secara nyata kepada jiwa-jiwa di daerah-daerah itu. 
Untuk inilah COOL dipanggil berkarya: Komunitas yang bergerak dalam Kasih. COmmunity Of Love.



Berikan pada kami hati yang mengasihi
Jiwa-jiwa yang belum mengenal Kasih BAPA
Mereka yang dalam g'lap
Mereka yang tersesat
Hati kami iba seperti hati-Mu YESUS

TUHAN, ini tugas kami
Beri keb'ranian bagi kami
Taruhlah roh yang rela melayani
dan menyenangkan hati TUHAN itu yang ku ingini



Apakah anda memiliki kisah/kesaksian kegiatan kasih/diakonia atau penginjilan
yang COOL anda lakukan?
Bagikanlah kepada kami kisah dan kesaksian anda melalui e-mail:
kesaksian.cool@gmail.com

Kisah dan kesaksian anda akan menjadi berkat bagi banyak orang.



Saat Teduh
Hari Ke-1
Senin, 06 Mei 2013
Markus 13
1.       Apakah saja yang bisa dialami oleh pengikut Kristus saat memberitakan Injil?
2.       Apakah yang akan dialami oleh mesias-mesias palsu?
3.       Dengan perumpamaan apakah Tuhan menjelaskan tentang kedatangan Anak Manusia?
4.       Apakah yang harus kita lakukan menjelang kedatangan Tuhan?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Ezra 8-10)                          

Hari Ke-2
Selasa, 07 Mei 2013
Markus 14
1.       Siapakah yang mengurapi Yesus di Betania? Dengan apakah Yesus diurapi? Dan berapakah nilainya?
2.       Apakah yang dilakukan Yudas Iskariot untuk mengkhianati Yesus?
3.       Bagaimanakah Petrus bisa menyangkal Yesus?
4.       Bagaimanakah proses penangkapan Yesus?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Nehemiah 1-3)               

Hari Ke-3
Rabu, 08 Mei 2013
Markus 15
1.       Bagaimanakah sikap Yesus di hadapan Pilatus?
2.       Bagaimanakah sikap hati Yesus ketika mengalami hinaan dan penyiksaan?
3.       Kapankan Yesus mati dan dikuburkan? Apakah yang terjadi pada saat itu?
4.       Di manakah Yesus dikuburkan?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Nehemiah 4-6)               

Hari Ke-4
Kamis, 09 Mei 2013
Markus 16
1.       Kepada siapa sajakah Yesus menampakkan diri setelah bangkit?
2.       Apakah pesan Yesus sebelum terangkat ke surga?
3.       Tanda-tanda apakah yang akan menyertai orang percaya?
4.       Apakah Tuhan meneguhkan setiap pemberitaan Injil?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Nehemiah 7-9)               


Hari Ke-5
Jumat, 10 Mei 2013
Lukas 1
1.       Siapakah penulis kitab Injil Lukas?
2.       Siapakah Zakharia dan apakah isi doanya?
3.       Siapakah Yohanes Pembaptis dan apakah inti pelayanannya?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Nehemiah 10-13)

Hari Ke-6
Sabtu, 11 Mei 2013
Lukas 2
1.       Kapankah Yesus disunat?
2.       Apakah yang dilakukan Yesus ketika berumur dua belas tahun waktu berada di Bait Allah?
3.       Ayat 52. Dan Yesus makin bertambah besar dan bertambah hikmat-Nya dan besar-Nya, dan makin dikasihi oleh Allah dan manusia. Apakah yang hal tersebut juga terjadi dalam kehidupan kita?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Ester 1-3)

Hari Ke-7
Minggu, 12 Mei 2013
Lukas 3-4
1.       Apakah yang dialami oleh Yesus ketika di sungai Yordan?
2.       Pencobaan apakah yang dialami oleh Yesus di padang gurun?
3.       Siapakah yang membawa Yesus ke padang gurun dan bagaimanakah kehidupan Yesus setelah keluar dari padang gurun?
4.       Di manakah Yesus mengalami penolakan dalam pelayanan?
(Bacaan Alkitab Setahun Untuk Hari Ini : Ester 4-7)


Tidak ada komentar:

Translate