BUAT APA KUATIR

Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur (Filipi 4:6)

Ada beberapa hal yang perlu kita lakukan agar kita tidak perlu menjadi kuatir:
1.       Bersukacita sebagai tindakan iman (1Tes 5:16)
Amsal 17:22a berkata, “Hati yang gembira adalah obat yang manjur..”. Banyak orang menjadi sakit karena selalu murung dan hati dipenuhi dengan rasa sedih ataupun kuatir. Kekuatiran dalam hati membungkukkan orang tetapi perkataan baik menggembirakan dia (Ams 12:25). Lawanlah perasaan-perasaan itu dengan firman Tuhan. Perkatakan firman Tuhan, itu yang akan menguatkan iman kita pada Tuhan. Itu yang akan membuat kita bersukacita di tengah kegelisahan ataupun kemalangan yang sedang kita alami. Janji Tuhan akan menghidupkan kita lagi, membuat kita bergairah dan bersukacita. Ingat, Tuhan tidak pernah lalai menepati segala janji-janjiNya.

2.       Berdoa sebagai tindakan percaya (1 Tes 5:17)
Kekuatiran dalam hati dapat menutup pintu berkat dan inilah yang diincar iblis. Iblis mau agar setiap kita, anak Tuhan tidak diberkati. Yoh. 10:10 berkata :  “Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.”

3.       Mengucap syukur sebagai tindakan menerima (1 Tes 5:18)
Ada kuasa di dalam pengucapan syukur. Kuasa perkataan dapat membangkitkan iman kita. Kata-kata firman yang keluar dari mulut mengartikan bahwa kita menerima firman itu untuk berakar, bertumbuh dan berbuah dalam hidup kita. Mengucap syukur berarti kita setuju dan menerima apa yang Tuhan ijinkan atau kehendaki untuk terjadi di dalam hidup kita.


Saat Teduh                                                                                
Hari Ke-1
Senin, 01 April 2013
Matius 6
1.       Apakah isi Doa Bapa Kami? Hafalkanlah.
2.       Apakah yang Tuhan ajarkan tentang mengumpulkan harta?
3.       Apakah yang Tuhan ajarkan tentang cara mengatasi kekuatiran?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 1 Raja-raja 8-10)


Hari Ke-2
Selasa, 02 April 2013
Matius 7
1.       Mengapakah kita tidak boleh menghakimi sesama kita?
2.       Apakah yang Tuhan ajarkan tentang pengabulan doa?
3.       Bagaimanakah cara kita mengantisipasi pengajaran yang sesat?
4.       Dengan apakah diumpamakan antara orang yang melakukan firman Tuhan dan yang tidak melakukan firman Tuhan?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 1 Raja-raja 11-13)

Hari Ke-3
Rabu, 03 April 2013
Matius 8
1.       Bagaimanakah iman yang dimiliki oleh seorang perwira di Kapernaum?
2.       Bagaimanakah caranya menjadi pengikut Yesus?
3.       Bagaimanakah cara Yesus menghadapi angin rebut?
4.       Mujizat apakah yang Yesus lakukan di Gadara?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 1 Raja-raja 14-16)

Hari Ke-4
Kamis, 04 April 2013
Matius 9
1.       Apakah latar belakang hidup Matius?
2.       Apakah yang Yesus ajarkan tentang puasa?
3.       Bagaimanakah iman dari seorang perempuan yang mengalami pendarahan 12 tahun?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 1 Raja-raja 17-19)

Hari Ke-5
Jumat, 05 April 2013
Matius 10
1.       Siapa sajakah yang menjadi murid Yesus?
2.       Apakah yang menjadi tugas dari seorang murid Tuhan?
3.       Apakah tanggung jawab kita sebagai orang percaya?
4.       Bagaimanakah caranya menjadi pengikut Yesus?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 1 Raja-raja 20-22)

Hari Ke-6
Sabtu, 06 April 2013
Matius 11
1.       Apakah perbedaan antara pelayanan Yesus dan Yohanes Pembaptis?
2.       Kota-kota apakah yang dikecam Tuhan Yesus? Mengapa?
3.       Apakah janji Tuhan jika kita mengalami beban yang berat? Apakah yang harus kita lakukan untuk mendapatkan ketenangan dan pertolongan Tuhan?
(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 2 Raja-raja 1-3)

Hari Ke-7
Minggu, 07 April 2013
Matius 12
1.       Bagaimanakah roh-roh jahat dapat kembali ke dalam kehidupan seseorang?
2.       Apakah yang dimaksud dengan tanda Yunus?
3.       Siapakah yang dapat disebut sebagai ibu Yesus dan saudara-saudara Yesus?

(Bacaan Alkitab Tahunan Untuk Hari Ini : 2 Raja-raja 4-6)

Tidak ada komentar:

Translate